Etika dan Tata Cara makan orang Jepang yang Unik

Mengulik sedikit budaya jepang akan menambah pengetahuan kamu soal jepang. Jepang yang dikenal Negeri berjuluk Matahari terbit, Surga Anime hingga kiblatnya fashion ini membuat kamu terpesona ingin mengunjungi Jepang. Banyak hal-hal yang menarik dan unik dari orang Jepang yang mungkin bisa disimak dan dipelajari. Setiap Negara memang memiliki perbedaan masing-masing dan semuanya diatur dengan nilai dan pandangan yang baik. Salah satunya Jepang, untuk soal makan pun Jepang memiliki keunikan dalam Etika dan Tata Cara Makan. Mungkin kamu sering melihatnya dalam acara tv dan film jepang. Nah, berikut Etika dan Tata Cara makan orang Jepang yang unik bikin kamu makin pengen kesana deh!

1.  Sikap Duduk

Orang Jepang yang masih terjaga kental dengan budayanya, maka gaya makan tradisional jepang adalah duduk diatas bantal tipis, menggunakan meja pendek untuk meletakkan makanannya, dan berada diatas tikar yang terbuat dari jerami disebut Tatami. Dan saat hendak makan, memasuki ruangan Tatami (anggap ruang makan lesehan), maka yang pertama dilakukan mencopot alas kaki, kemudian duduk dengan posisi tegak. Dalam acara formal, mereka akan makan dengan posisi kaki berlutut (gaya Seiza). Jika makan santai, maka pria akan duduk dengan posisi kaki menyilang/duduk bersila dan wanita duduk dengan posisi kaki menyimpang kanan dan kiri.

2. Itadakimasu dan Gochisousama

Itadakimasu, Terimakasih/Bersyukur atas hidangan makanan
Sebelum makan orang jepang membiasakan penghormatan atau sikap menghargai makanan dan bentuk suka dengan aneka makanan yang disediakan. Orang Jepang suka menyajikan makanan dengan gaya platting yang menarik, mereka percaya keindahan platting tersebut merupakan kelezatan yang istimewa dan keindahan suatu hidangan makanan. dengan memuji makanan yang disediakan sambil mengucapkan kata "Itadakimasu" yang berasal dari kata Itadaku (artinya menerima). ucapan tersebut dengan menyatukan kedua tangan di depan dada layaknya menyembah, sebagai ucapan terimakasih dan bersyukur. Sama halnya dengan umat muslim beragama, sebelum makan berdo'a yang berarti bersyukur atas nikmat makanan. 
Setelah selesai menghabiskan makanan yang dihidangkan maka orang jepang akan berkata "Gochisousama" kepada orang yang telah membuat dan menyiapkan makanan atas bentuk terimakasih dan senang. 

3. Oshibori


Oshibori adalah handuk panas/dingin diperuntukkan membersihkan tangan sebelum makan (anggap tisu). Oshibori tidak boleh digunakan untuk selain tangan, misal mengelap keringat wajah apalagi dipergunakan untuk mengelap meja atau sekitar tempat kita makan - sangat tidak sopan. jadi setelah selesai makan, lipat dan letakkan kembali Oshibori di tempat semula.

4. Chawan


Chawan adalah mangkuk nasi atau cangkir teh. orang jepang makan menggunakan mangkuk kecil yang berisi nasi atau sup. untuk menggunakannya pun ada aturan, yaitu tangan kiri memegang mangkuk dan tangan kanan memegang sumpit. dahulu, penggunaan tangan kiri/kidal dilarang oleh masyarakat jepang. setelah munculnya restoran Meiji di Jepang barulah penggunaan tangan kidal diterima itupun karena pengaruh budaya barat yang masuk ke Jepang. 
Di Indonesia makan berbunyi dianggap tidak sopan, sementara di Jepang makan berbunyi saat seruput kuah sup, mie panas dianggap sopan dan menikmati masakan yang dihidangkan. Tekhnik seruput ini memudahkan untuk menikmati mie panas/sup dengan cepat dan lahap. adapun untuk menyeruput, mangkuk diangkat setinggi mulut tapi tidak boleh menyentuh kecuali ketika minum teh atau meminum sup/kuahnya.

5. Ohashi
Penggunaan sumpit yang baik dan benar sangat penting ketika kita berada di tempat makan, cara memegang sumpit yang salah, bisa membuat orang disekitar kita menjadi tersinggung dan marah.
*Jika telah selesai memakai sumpit, letakan ujung sumpit di sebelah kiri
*Jangan memberikan hidangan/makanan dari sumpit kita ke sumpit orang lain secara langsung, perbuatan itu tidak sopan.
*Jangan mameinkan sumpit di sekitar piring/makanan dan membuat sumpit jadi bahan mainan
*Jangan menggunakan sumpit kepada makanan dengan cara seperti menancapkan dupa.
*Dilarang menggigit sumpit
*Dilarang menusuk makanan dengan sumpit
*Makan apa yang diberikan ke kita
Jangan menolak apa yang diberikan kepada kita dari atasan, orang paling tua atau dari tuan rumah, ini merupakan kebiasaan yang lazim dimana tanu menghargai tuan rumah dengan memakan apa yang diberikan.
Namun kebiasaan ini dapat kita tolak tengan alasan kuat, semisal kita memiliki alergi atau alasan agama yang tidak boleh memakan makanan tertentu

6. Kanpai
Kanpai/ bersulang merupakan acara yang umum di adakan setelah perjamuan makan, dalam situasi formal maupun non formal.
Jangan memulai minum sebelum semua orang telah siap gelasnya dengan berisi air dan melakukan kanpai.
Ketika seseorang menuangkan minuman untuk kita, kita terima dengan gelas dipegang oleh kedua tangan, itu merupakan bentuk ucapan terima kasih karena telah menuangkan minum untuk kita.

Sumber : sukajepang.com
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

2 komentar :

  1. Artikel Yang Bagus Gan Mohon izin Comment nya ^_^
    Kunjungi Situs Taruhan Bola | Togel | Poker | Domino | Tangkas|Casino
    ?
    JUDI BOLA
    ?
    JADWAL BOLA
    ?
    PREDIKSI BOLA

    Mainkan Sekarang Juga, DI Situs Judi Online Terpercaya Indonesia.!!
    Cukup dengan 1 User ID sudah bisa bermain Banya games loh!! :)

    ? Minimal Deposit Rp 50.000
    ? Minimal Withdraw Rp50.000

    ?
    Telegram : @KAPALJUDI
    Instagram : @kapaljudi88
    Twitter : @KapalAsia88
    Line : Kapaljudi
    WHATSAPP : +85515378728

    BalasHapus

http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html http://www.resepkuekeringku.com/2015/03/resep-kue-cubit-coklat-enak-dan-sederhana.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/10/resep-donat-kentang-empuk-lembut-dan-enak.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/07/resep-es-krim-goreng-coklat-kriuk-mudah-dan-sederhana-dengan-saus-strawberry.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/06/resep-kue-es-krim-goreng-enak-dan-mudah.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/09/resep-bolu-karamel-panggang-sarang-semut-lembut.html